Investasi apa nih, yang sedang Moms lakukan untuk merancang masa depan? Beragam jenis investasi saat ini bisa Moms geluti dengan bijak, salah satunya investasi emas. Investasi emas bisa dikatakan paling aman dibandingkan berinvestasi pada produk lain. Alasannya?  Memiliki risiko rendah dan dapat menahan kenaikan harga atau inflasi,  Moms. 

Tak hanya itu, Moms. Masih banyak lagi keuntungan emas yang bisa Moms rasakan di masa depan, di antaranya: 

  • Emas memiliki nilai yang cenderung stabil dalam jangka panjang 
  • Emas memiliki likuiditas tinggi, sehingga dapat dijual dengan cepat 
  • Emas bisa menjadi dana darurat untuk keluarga atau kebutuhan mendesak lainnya 
  • Emas dapat menjadi alat tukar saat krisis atau saat mata uang tengah tak terkendali
  • Dalam waktu 8 hingga 10 tahun, investasi emas akan menghasilkan keuntungan yang cukup tinggi. 

Lalu, bagaimana caranya untuk memulai investasi emas? Nah, bagi Moms yang ingin memulai untuk berinvestasi emas,  berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan sebelum membeli emas. 

Tip Membeli Emas Bagi Pemula 

Setelah tahu apa saja keuntungan dari investasi emas, tentunya Moms ingin tahu bagaimana sih, cara membeli emas untuk investasi di masa depan? Yuk, ikuti beberapa langkah berikut ini: 

Cek Harga Emas Hari Ini 

Setiap harinya harga emas akan berbeda, Moms, jadi sebaiknya jika hendak membeli lakukan pengecekan harga terlebih dahulu. Moms bisa melakukan pengecekan di beberapa situs seperti:

  • logammulia.com 
  • pegadaian.co.id 
  • harga-emas.com 

Dari ketiga situs ini, Moms bisa memantau harga emas setiap harinya. Perlu Moms ketahui bahwa harga emas yang diumumkan oleh PT. Antam atau bisa dicek di logammulia.com. Harga yang tercantum  di sini menjadi patokan harga emas nasional. So, sebelum lakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum membeli ya, Moms.

Emas Perhiasan atau Batangan

Moms, untuk berinvestasi emas ada baiknya untuk memilih emas batangan atau koin. Mengapa? Karena emas batangan atau koin memiliki nilai intrinsiknya yang relatif besar dibandingkan dengan emas perhiasan. Namun, jika Moms tetap memilih investasi emas perhiasan, maka pilihlah emas dengan kadar yang tinggi. 

Tempat Membeli Emas 

Belilah di toko emas yang memiliki reputasi yang jelas. Saat ini Moms juga bisa membeli emas di toko online. Namun, sebelum membelinya di toko online pastikan toko tersebut memiliki sertifikat keaslian dan rating yang baik,  serta menjadi anggota reseller yang terpercaya dalam melayani jual beli emas. Ini berguna untuk memberikan rasa aman dan kualitas yang baik. Jika Moms ragu, membeli emas juga bisa langsung dilakukan di PT. Antam atau Pegadaian. 

Cek Keadaan Fisik Emas 

Jika Moms memilih untuk membeli emas perhiasan,  maka lakukan pengecekan keadaan fisik dengan baik dan teliti, di mana emas memiliki tampilan yang bersih tanpa ada noda hijau. Beberapa toko emas biasanya menganggap hal ini tidak masalah, padahal ini menandakan bahwa emas tersebut belum dicuci dengan benar dan masih meninggalkan sisa kimia yang bisa menyebabkan alergi. Pastikan emas perhiasan yang Moms pilih terjaga dengan baik agar saat menjualnya kembali harga masih tetap baik. 

Simpan Surat dan Emas dengan Baik 

Setelah membeli emas, Moms akan mendapatkan barang beserta surat jual beli. Simpanlah surat tersebut untuk barang bukti dan diperlukan jika ingin melakukan penjualan kembali. Untuk penyimpanan emas, pastikan penyimpanan aman atau bisa melakukan penyimpanan di bank. 

Yuk Moms, investasi emas untuk masa depan yang lebih cemerlang.