Pijat memang menyenangkan dan dapat melepaskan lelah. Ternyata, selain untuk Anda, pijat juga sangat bermanfaat bagi bayi. Pijat pada bayi dapat mengurangi kebiasaan menangis dan memperlancar peredaran darah bayi. Gerakan memijat yang lembut juga membuat ia mudah tidur, dan yang paling penting adalah membangun hubungan (bonding) antara bayi dan ibu.

Dalam hal memijat bayi, yang penting adalah frekuensi memijat dilakukan secara rutin, dan kontak kulit Ibu dengan bayi. Pijat bayi ini berbeda dengan pijat bayi di Indonesia, yang lebih mirip aktivitas "mengurut" karena tenaga dan tekanan yang dikeluarkan besar. Pijat yang dimaksud di sini lebih ke gerakan mengusap saja, yang dilakukan secara rutin.

Cara memiijat bayi (dilakukan dengan lembut):

1. Dada

Telapak tangan terbuka ke tengah dada bayi, lalu geser diagonal ke kanan atas, kemudian kembali ke tengah, ke kiri atas, kembali ke tengah. Kiri bawah, kembali ke tengah, kanan bawah, kembali ke tengah.

2. Paha dan Betis

Pegang kedua paha bayi dengan kedua tangan kita. Putar dari dalam ke luar sambil bergerak turun menuju betis. Kembali ke atas dengan gerakan sama.