Si Kecil enggan makan nasi, sampai melakukan gerakan tutup mulut atau GTM. Padahal, nasi merupakan sumber karbohidrat yang dibutuhkan si Kecil sebagai sumber energi. Karbohidrat juga  dibutuhkan dalam pengolahan protein dan lemak untuk membentuk dan memperbaiki jaringan tubuh. 

Moms tidak perlu khawatir, jika si Kecil menutup mulutnya untuk nasi. Ada sumber karbohidrat lain pengganti nasi yang bisa Moms berikan pada si Kecil. Apa saja? Berikut ini daftar karbohidrat alternatif pengganti nasi: 

Pasta 

Pasta yang terbuat dari tepung gandum kaya akan kandungan zat besi non-heme. Pasta saat ini cukup mudah ditemukan di pasaran. Dengan pasta, Moms bisa membuat makaroni keju dan spageti. 

Sereal 

Melansir Vita Cost, sereal dari beras gandum diperkaya zat besi sehingga bagus diberikan pada bayi. 

Kentang 

Dalam 100 gram kentang mengandung 62 kalori, 13,5 gram karbohidrat dan 2 gram protein. Kentang juga mengandung serat, vitamin, dan mineral yang bagus untuk tumbuh kembang si Kecil. Berikan mashed potato bersama scramble egg, atau kentang goreng dengan ayam goreng atau daging. 

Oatmeal 

Oat adalah sumber biji-bijian utuh yang sangat mudah dicerna, bahkan untuk bayi sekali pun. Oat juga bagus diberikan pada bayi sebagai MPASI agar mereka mengenal makanan padat. Moms bisa membuat cookies oatmeal yang tentunya digemari si Kecil.

Jagung 

Jagung menawarkan rasa sedikit manis, yang dijamin akan membuat si Kecil suka. Dalam 100 gram jagung, mengandung 366 kalori, 69,1 gram karbohidrat, dan 9,8 gram protein. Jagung bisa disajikan bersama dengan sayuran yang lainnya seperti wortel dan kacang polong. Lalu, tambahkan daging giling sebagai sumber protein hewani.

Ubi 

Ubi disebut-sebut sebagai sumber karbohidrat yang lebih sehat daripada nasi putih. Ubi yang sudah diolah mengandung 18-21 karbohidrat. Moms bisa mengolah ubi menjadi pure ubi atau bola bola ubi lumer. 

Singkong 

Singkong bisa dijadikan berbagai olahan yang menggoda selera si Kecil. Singkon bisa direbus dan disajikan bersama sayuran dan ikan. Atau dibuat camilan seperti singkong Thailand atau kolak. 

Nah,  gimana Moms, sudah tidak bingung lagi kan, jika si Kecil menolak nasi atau bosan dengan nasi?  Moms bisa mengganti karbohidrat dengan alternatif lainnya. Yang terpenting asupan gizinya seimbang. 

Baca Juga :7 Sumber Karbohidrat Selain Nasi Untuk Bumil