Bayi kadang mengalami kembung. Untuk mengatasinya Moms dapat membuat bayi bersendawa, terutama setelah ia minum ASI atau susu.

Ada beberapa kemungkinan bayi banyak menelan udara, yaitu saat minum ASI atau susu formula, mengisap empeng, dan menangis. Ini membuat udara ‘terperangkap’ pada bagian perut bayi. Dan ketika hal itu terjadi, bayi bisa mengalami nyeri perut, yang disebut kolik. (Nah, berikut beberapa tips saat bayi mengalami kolik)

Perhatikan gejala kembung, seperti bayi sering bersendawa, rewel, sering menangis, kerap kentut, dan perutnya terasa keras. 

Coba lakukan beberapa cara ini jika bayi mengalami kembung:

Sendawakan bayi

Segera sendawakan bayi sesaat setelah bayi menyusu. Gendong bayi di salah satu sisi pundak kita (seperti gambar di atas), dengan posisi kepalanya menghadap ke belakang, lalu tepuk-tepuk perlahan punggung bayi, hingga ia bersendawa. Jika dia tidak langsung bersendawa, baringkan bayi Anda terlentang selama beberapa menit lalu coba lagi.

Posisi saat minum

Saat Anda memberi ASI atau menyusui dengan botol, usahakan agar kepala bayi lebih tinggi dari perutnya. Sebaiknya angkat botol sedikit, sehingga tidak ada gelembung udara di dot  atau gunakan bantal menyusui untuk menyangga.

Berikan pijatan lembut

Anda dapat memberi pijatan lembut, lalu pompa kakinya ke depan dan belakang (seperti mengendarai sepeda) saat ia telentang. Mandikan bayi dengan air hangat juga dapat membantu "mengeluarkan" gas.

Penting untuk diingat: Seiring bertambahnya usia bayi, saluran pencernaan bayi juga menjadi lebih kompleks sehingga umumnya masalah gas ini akan berkurang. 

Hubungi dan konsultasi ke dokter segera jika:

Baca juga: Makanan yang sebaiknya dibatasi saat Moms sedang menyusui.