Maraknya pemberitaan tentang virus COVID-19 atau corona saat ini memang benar-benar membuat masyarakat merasa resah dan khawatir. Menurut CDC (Centers for Disease Control and Prevention), cara terbaik untuk tetap terlindungi dari virus adalah dengan rajin mencuci tangan setiap sehabis beraktivitas di tempat umum.

Cuci tangan dengan membersihkan sela-sela jari, bagian bawah kuku, serta bagian depan dan belakang tangan selama 20 detik. Jika belum mencuci tangan, sebaiknya hindari menyentuh wajah, terutama bagian mata, hidung, dan mulut.

Penyintas tangan atau hand sanitizer adalah pertahanan yang paling baik untuk tubuh terhadap virus saat sedang berada di luar rumah dan tidak bisa mencuci tangan. Untuk efektivitas membunuh virus dan bakteri, pastikan hand sanitizer mengandung minimal 70% ethanol, atau yang biasa dikenal dengan alkohol. Karena ada beberapa hand sanitizer yang bebas alkohol, dan ini tidak akan efektif sama sekali saat digunakan untuk membunuh bakteri dan virus. 

Selain itu, perhatikan juga cara penggunaannya. Cara yang benar menggunakan hand sanitizer adalah dengan mengaplikasikannya ke tangan, lalu gosokkan kedua tangan sampai gel berbuih.

Saat ini, ketersediaan hand sanitizer mulai menipis dan agak susah ditemukan. Padahal barang tersebut sangat penting untuk menjaga kesehatan dan kebersihan tubuh. Tapi tidak usah panik, Mom bisa membuat hand sanitizer sendiri di rumah lho!

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

Cara membuat:

  1. Tuangkan isopropil alkohol dan aloe vera gel ke dalam mangkuk atau tempat yang berukuran sedang. Gunakan rasio 2:1 alkohol isopropil dengan aloe vera gel.
  2. Tambahkan essential oil yang telah dipilih sebelumnya, ke dalam campuran alkohol dan aloe vera gel.
  3. Aduk semua bahan yang telah dicampurkan sampai benar-benar membentuk gel yang halus.
  4. Tuangkan ke dalam botol plastik dengan menggunakan corong. Tada! Hand sanitizer buatan Mom sudah siap untuk digunakan.

Mudah sekali bukan? Kini, Mom tidak perlu takut lagi jika kehabisan stok hand sanitizer di apotek atau pun supermarket. Selamat mencoba.