Anak-anak pada dasarnya adalah penyuka makanan dan minuman manis. Namun, terlalu banyak asupan gula tambahan akan memberikan banyak dampak buruk pada kesehatan mereka. 

Milkshake sendiri adalah salah satu minuman manis yang popular di kalangan anak-anak. Biasanya terbuat dari susu, gula dengan tambahan  buah sesuai selera. Milkshake bisa didapat dengan mudah, Moms karena sudah banyak yang menjual milnuman ini. Tapi masalahnya, kalau beli di luar tentunya Moms jadi tidak bisa mengontrol apa saja isinya dan seringkali tinggi kandungan gulanya. 

Alih-alih membeli, mengapa Moms tidak membuat sendiri di rumah? Sebenarnya mudah lho, Moms membuat milkshake yang sehat untuk anak-anak. Saya pun senang membuatnya untuk anak saya K, sebagai minuman penyegar untuknya. 

Nah, buat Moms yang ingin coba membuat, bisa coba resep milkshake untuk anak-anak berikut ini. 

Bahan: 

1 cup stroberi beku

1 buah pisang beku

1 cup greek yogurt

Air secukupnya

1 sdt ekstrak vanila

2 biji kurma jika ingin lebih manis. 

Cara membuat: 

Untuk Moms yang anaknya seperti K, yang perutnya sering menjadi tidak nyaman (mual, muntah, kembung, atau diare) setelah konsumsi susu dan produk yang mengandung susu, jangan berkecil hati ya Moms, kondisi ini umum kok terjadi. 

Diperkirakan 70% orang Asia itu intoleransi laktosa. Penelitian juga menemukan penurunan produksi enzim laktase--yang dibutuhkan tubuh untuk mencerna laktosa pada susu--secara bertahap pada manusia setelah dua tahun kehidupan awalnya itu adalah hal yang wajar terjadi. Wah, jadi pas ya, kenapa dalam banyak kitab agama anjuran menyusui hanya sampai dua tahun, karena ASI sendiri juga mengandung laktosa, meskipun kondisi bayi yang intoleransi total terhadap laktosa dari ASI sejak lahir jarang terjadi. 

Pengalaman saya dengan K sendiri, dia tidak ada masalah dengan ASI saya selama saya tidak konsumsi susu, karena kalau saya konsumsi susu sapi akan terjadi kondisi yang disebut kelebihan laktosa dan menyebabkan berbagai reaksi di pencernaannya, seperti kolik, diare, kembung, dan muntah. Makanya, selama masih ASI, saya sendiri ikut eliminasi makanan dan minuman pemicunya. Jadi, meskipun mengalami intoleransi laktosa tetap bisa menikmati milkshake yang sehat ya, Moms! Nah, siap mencoba resep milkshake untuk anak di atas, Moms?