Daun sirih merupakan tumbuhan yang tak asing bagi orang Indonesia. Memiliki nama ilmiah piper betle, tumbuhan ini mudah ditemukan di pasar bahkan dibudidayakan di rumah. Tanaman merambat yang bisa juga ditemukan di Sri Lanka, India, Malaysia, Afrika Timur, dan Filipina ini memiliki rasa yang kuat, menyengat, serta aroma khas. Tak hanya itu daun sirih pun terkenal akan manfaatnya.

Lalu, apa saja manfaat daun sirih untuk ibu hamil? Dilansir dari parenting.firstcry.com, berikut ini manfaat daun sirih saat hamil: 

Di balik banyak manfaatnya, ada beberapa hal yang perlu Moms perhatikan. Menurut International Journal Of Medicine and Public Health, Moms hamil yang konsumsi daun sirih menderita defisiensi folat yang dapat menyebabkan kelahiran prematur, berat badan bayi rendah, cacat tabung saraf hingga pertumbuhan yang terhambat. 

Daun sirih juga mengandung sejumlah tembakau, ini dapat secara langsung memengaruhi bayi dan pertumbuhannya. Tembakau juga tidak baik untuk Moms, karena efeknya yang berbahaya dapat terlihat di paru-paru. 

Selain itu, laporan dari World Health Organization juga mengungkapkan bahwa mengunyah daun sirih selama kehamilan dapat meningkatkan risiko kanker secara signifikan terutama kanker mulut. 

Kehamilan adalah saat yang penting untuk menjaga kesehatan Ibu dan janin dalam kandungan. Karena itu, tak ada salahnya melepaskan beberapa kebiasaan, termasuk mengonsumsi daun sirih saat hamil,  untuk melindungi bayi dari komplikasi kesehatan.

Penting Moms perhatikan, ada baiknya untuk tidak mencoba ‘cara atau resep’  tradisional untuk mengatasi ketidaknyamanan kecil selama kehamilan. Terakhir, jangan lupa untuk memberitahu terlebih dulu dokter kandungan atau bidan ketika akan mengonsumsi sesuatu,  karena kini sudah ada ‘calon bayi’ di dalam kandungan yang akan ikut merasakan dampak dari  apa yang Moms makan dan minum.  Jadi, untuk kesehatan si buah hati, jangan coba-coba, ya, Moms