Rumah yang bersih akan nyaman ditinggali ya, Moms. Apalagi jika sedang merayakan hari spesial, rasanya rumah ingin terlihat bersih dan rapi. Mengepel rumah hingga licin, mengelap semua permukaan berdebu hingga membuang semua kerak di kamar mandi. Moms yang sedang hamil juga pasti gregetan ingin melakukan hal yang sama. 

Tapi, kehamilan adalah periode di saat perempuan mengalami kenaikan berat badan yang cukup besar. Tubuh perempuan hamil memerlukan penyesuaian dalam keseimbangan saat berat badan menumpuk di satu tempat (perut terutamanya). Kondisi membuat Moms yang sedang mengandung bayi sulit melakukan manuver aksi bersih tuntas. Ditambah mungkin kehamilan membuat Moms juga mudah kelelahan. 

Jadi, amankah Moms yang sedang hamil melakukan pekerjaan bersih-bersih dan berbenah rumah? Jawabannya sebagian besar pekerjaan rumah tangga itu aman dilakukan oleh Ibu hamil. Namun harus pandai mengatur durasi pekerjaan dan melakukan beberapa trik untuk mempermudah dan aman melakukannya, seperti di bawah ini:

Memotong, membersihkan sayuran dan menyiapkan pangan lainnya untuk dimasak

Ini tergolong pekerjaan yang dapat dilakukan dengan mudah. Kebanyakan wanita terbiasa memotong sayuran dan pangan lainnya sambil berdiri, tetapi bila Moms hamil disarankan untuk menarik kursi dan mengambil posisi duduk untuk melakukan tugas ini. Terlebih jika kehamilan sudah mulai membuncit.

Menyapu dan mengepel 

Tergolong pekerjaan yang boleh dilakukan. Namun, lakukan sedikit inovasi berkaitan dengan kondisi kehamilan. Disarankan agar Moms memilih sapu dan kain pel dengan gagang panjang agar tidak perlu terlalu banyak membungkuk.  Kehamilan menambah beban tubuh menopangnya. Jika ditambah lagi dengan posisi membungkuk, maka akan memperburuk atau memberi tekanan pada saraf skiatik (sciatic nerve), yakni saraf terpanjang di tubuh yang berawal dari saraf tulang belakang dan bercabang hingga ke kaki. Dengan demikian, tugas yang membutuhkan membungkuk dan berdiri untuk waktu yang lama harus dihindari. Jika tidak memiliki sapu dan kain pel bergagang panjang yang sesuai, sebaiknya orang lain yang membersihkan.

Membersihkan kamar mandi dan toilet

Boleh ibu hamil lakukan, tapi dengan syarat hanya jika menggunakan cairan pembersih hijau / ramah lingkungan. Moms dilarang membersihkan kamar mandi menggunakan produk berbahan dasar kimia yang keras. Cuka putih, jus lemon, dan soda kue adalah beberapa produk pembersih yang efektif dan murah yang dapat digunakan dengan aman selama kehamilan. Jika Moms tidak memiliki produk ini, sebaiknya serahkan pekerjaan ini kepada orang lain. Apalagi jika untuk pekerjaan ini Moms harus banyak membungkuk. 

Mencuci peralatan dapur dan piring

Pekerjaan ini dapat Moms lakukan, tetapi jaga durasi pekerjaanya. Jika melakukannya dengan posisi berdiri, jaga maksimal 15 - 20 menit.

Selamat beres-beres ya Moms, namun untuk kehamilan yang bebas stres, Moms harus pintar-pintar menyeimbangkan pekerjaan dan istirahat. Segera hentikan aktivitas ini jika Moms merasa lelah, dan istirahatlah.