Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Dawud disebutkan: “Dari Anas bin Malik, ia berkata: Nabi  Muhammad SAW biasa berbuka puasa sebelum salat dengan ruthab (kurma basah), jika tidak ada ruthab, maka beliau berbuka dengan tamar (kurma kering), dan jika tidak ada tamar, beliau meminum seteguk air“. Hadis ini menjadi petunjuk bagi umat Islam bahwa kurma adalah salah satu opsi yang dianjurkan untuk dijadikan makanan saat berbuka atau takjil. Tapi mungkin Moms sekeluarga bosan hanya mengonsumsi kurma secara langsung sebagai takjil. 

Supaya ada variasi, Moms bisa coba beberapa olahan kurma untuk takjil berikut ini. 

Air Nabeez 

Air nabeez dibuat dengan cara merendam kurma semalaman di dalam air. Bisa dibilang air nabeez adalah infused water yang dibuat menggunakan kurma. Moms bisa merendam kurma di pagi atau siang hari untuk dikonsumsi pada waktu magrib tiba. Air ini rasanya manis dan menyegarkan terlebih jika disajikan dingin. Cocok sekali dijadikan alternatif takjil yang lebih sehat dan rendah gula. 

Smoothies 

Minuman manis telah jadi primadona untuk berbuka puasa sejak zaman dahulu kala. Nah smoothies bisa jadi pengganti takjil yang lebih sehat ketimbang minuman bergula tinggi seperti es teler. Kurma yang diblender bersama air serta pisang dan strawberry akan menjadi takjil olahan kurma yang lezat dan merehidrasi tubuh. Moms juga bisa mencampurkan selai kacang murni ke dalam smoothies ini untuk tambahan protein. 

Kurma cokelat isi selai kacang atau tahini 

Untuk olahan kurma ini. Moms membutuhkan kurma medjool yang berukuran lebih besar daripada kurma biasa. Belah kurma di bagian tengah dan isi dengan selai kacang atau bisa juga tahini,  lalu dinginkan di freezer hingga selai mengeras. Setelah selai mengeras, Moms bisa siram kurma dengan coklat hitam yang sudah dilelehkan dan dicampurkan sedikit pala. 

Hm, yummy! Tidak hanya rasanya yang manis, kurma juga punya kandungan nutrisi yang mengagumkan. Kurma mengandung karbohidrat, serat, protein, potasium, magnesium, tembaga, mangan, zat besi, dan vitamin B6. Kurma juga kaya antioksidan yang bisa membantu kita melawan radikal bebas penyebab berbagai penyakit kronis seperti diabetes, alzheimer, dan kanker. 

Nah, tidak heran ya Moms, Rasulullah SAW mencontohkan kurma sebagai opsi pertama untuk berbuka puasa. Itu dia beberapa contoh inspirasi olahan kurma untuk takjil sehat. Apakah Moms punya ide lain?