Saat memutuskan untuk melahirkan caesar, biasanya calon orangtua akan lebih siap dengan segala macam persiapannya. Apa saja sih, persiapan yang harus dilakukan saat akan menjalani operasi sesar? 

Biaya 

Ya biaya,semua tahu bahwa biaya operasi caesar lebih mahal dibanding biaya melahirkan normal.Untuk di RSUD biasanya akan memakan biaya 10-15 juta tergantung kelas. Tetapi jika di RSIA biasanya akan memakan biaya lebih mahal 20-30 juta tergantung kelas. Karena fasilitasnya lebih ‘wow’ dan memadai.

Waktu yang tepat

Biasanya calon orangtua yang sudah memilih untuk caesa, pasti akan memilih tanggal untuk operasi dan tidak jauh-jauh dari hari perkiraan lahir (HPL). Pada umumnya calon orangtua akan menyamakan dengan tanggal lahir anggota keluarga,atau tanggal cantik,bisa juga tanggal pernikahan. Pasti senang ya Moms jika lahiran dibarengi dengan tanggal spesial. 

Mental 

Mengapa? Rasa sakit sebelum dan sesudah operasi biasanya sangat luar biasa. Belum lagi ditambah kita harus langsung mengurus bayi kita. Belum lagi akan ada banyak pertanyaan dari sekitar "Kenapa caesar?" akan membuat emosi naik turun untuk Moms yang baru melahirkan. Bahkan beberapa artikel memuat cerita trauma pasca lahiran caesar. Tapi tenang Moms, jika secara mental sudah siao dan mendapat dampingan penuh cinta dari keluarga, Moms pasti bisa melewatinya. 

Fisik 

Jangan dikira Moms  yang melahirkan caesar tidak perlu persiapan fisik. Sebaliknya fisik harus fit jelang operasi. Beberapa tantangan fisik yang akan Moms hadapi antara lain harus berpuasa  4-8 jam setelah operasi. Moms juga perlu melatih tubuh untuk berbagai posisi tidur, seperti tidur terlentang,miring kanan dan miring kiri.Lalu mulai berlatih jalan. Saya sendiri baru bisa memiringkan badan ke kanan kiri  pada hari  kedua pasca operasi caesar. Kemudian berjalan tertatih di hari ketiga. Setelah itu  diperbolehkan pulang pada hari  kelima. 

Bantuan yang tepat

Bantuan yang dimaksud di sini adalah orang-orang yang dapat Mom  percaya untuk membantu mengurus Moms  dan bayi pasca melahirkan. Karena pengalaman saya pribadi, satu minggu baru merasakan tubuh nyaman untuk melakukan aktivitas. Nah dalam kurun waktu itu Moms boleh memilih orang yang dapat membantu Moms. Jika ada bujet, ,mungkin lebih baik Moms minta bantuan profesional atau stay lebih lama di rumah sakit. Rasanya tenang dengan bantuan para suster.Atau jika Moms memiliki anggota keluarga yang berpengalaman mengurus bayi mungkin bisa  mintai bantuan. 

Dokumentasi 

Di zaman sekarang,sepertinya semua orang berlomba-lomba mendokumentasikan perjalanan hidupnya.Termasuk melahirkan loh Moms. Boleh banget buat para Moms nih, yang ada bujet untuk dokumentasi.Silakan mencari jasa birth fotography terbaik dan diskusikan dengan pihak rumah sakit untuk syarat dan ketentuannya. Semoga bermanfaat ya Moms.