ASI memiliki manfaat yang sangat besar bagi bagi kita. Tetapi seringkali ASI yang keluar tidak sesuai dengan apa yang telah kita bayangkan, alias sedikit. Selain kondisi hormon serta kemauan keras untuk menyusui, makanan dapat menjadi salah satu faktor yang sangat memengaruhi kelancaran ASI. 

 

Sebenarnya tidak ada pola konsumsi makanan atau minuman khusus untuk meningkatkan produksi ASI. Untuk memperoleh ASI yang melimpah,  bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan sehat, sehingga dapat memenuhi kebutuhan zat gizi harian. Zat gizi yang dibutuhkan meliputi sumber protein dari hewan dan tumbuh-tumbuhan, sumber lemak yang berkualitas baik, dan sayuran,  serta buah-buahan segar sebagai sumber serat. Selain itu, biji-bijian dan kacang-kacangan menjadi sumber karbohidrat, protein, dan serat.  Juga bisa membantu meningkatkan dan memperbanyak  persediaan ASI. 

 

Nah berikut ini beberapa sayur yang dapat dikonsumsi untuk ASI yang melimpah, di antaranya adalah: 

 

Daun Katuk 

Daun katuk sangat ampuh untuk melancarkan ASI karena mengandung laktagogum yang dapat memicu peningkatan produksi ASI. Selain itu, kandungan lain yang ada dalam daun katuk seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin A, beberapa vitamin B, kalsium, zat besi, dan vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan tambahan. Selain sebagai makanan pelancar ASI, apabila dikonsumsi oleh ibu menyusui dapat berpengaruh terhadap peningkatan berat badan bayi. Dengan segudang manfaat tersebut, tidak aneh jika daun katuk menjadi primadona bagi untuk ibu menyusui. 

 

Bayam 

Bayam adalah sumber makanan yang kaya akan zat besi. Bayam sangat efektif untuk mengembalikan kadar zat besi dalam tubuh, terutama jika mengalami kehilangan darah selama melahirkan sehingga memengaruhi kualitas ASI. Selain itu,  antioksidan yang ada di dalam sayur bayam dapat menjaga kesehatan fungsi jantung berkat kandungan kalorinya yang rendah. Dengan mengonsumsi bayam akan memperoleh sejumlah energi, karbohidrat, protein, serat, serta aneka vitamin dan mineral. Vitamin dan mineral dari bayam yakni vitamin A, vitamin C, kalsium, asam folat, natrium, kalium, tembaga, serta seng, tidak hanya baik untuk Ibu yang menyusui tetapi juga sangat baik untuk pertumbuhan si Kecil. Untuk itu, mengonsumsi bayam sangat diperlukan karena mengandung phytoestrogen yang sangat ampuh meningkatkan produksi ASI. 

 

Pare

Pare merupakan sumber folat yang baik dan kaya akan fitonutrien yang mampu meningkatkan ASI. Pare juga mengandung vitamin K, likopen, fitokimia lutein, dan kaya akan antioksidan. Pare dapat menjadi rekomendasi untuk ibu menyusui agar mendapat ASI yang melimpah.

 

Wortel

Wortel mengandung enzim phytoestrogens yang berfungsi untuk meningkatkan produksi ASI. Selain itu wortel memiliki kandungan vitamin A yang tinggi untuk meningkatkan kualitas produksi susu. Sehingga sangat baik untuk ibu yang sedang menyusui.