Hari Natal merupakan hari tepat untuk mengekspresikan kasih sayang. Bukan hanya kepada keluarga, tetapi juga kepada sahabat, rekan kerja, atasan Anda bahkan guru yang sudah membimbing si Kecil. Berikan kata-kata indah, tunjukkan ketulusan, bukan sekadar copy paste dari ucapan orang lain. 

Lebih baik lagi jika ucapan ini dituangkan dalam tulisan di kartu Natal. Seiring dengan teknologi, tradisi ini memang memudar ya, Moms. Dan, memang membutuhkan usaha untuk memilih atau membuatnya serta mengirimkannya. Namun, kartu yang disertai ucapan kasih sayang Moms akan membuat kado Natal yang mungkin Moms berikan terasa lebih bermakna. 

Jika tidak sempat membeli kartu, Moms pun bisa merangkai kata-kata ini dengan dalam desain kartu Natal yang sekarang ini banyak disediakan di berbagai aplikasi maupun web. 

Berikut beberapa ucapan untuk Hari Natal dalam bahasa Inggris  yang bisa dijadikan inspirasi.

Untuk teman dan sahabat:

Baik untuk sahabat atau sekadar teman, biarkan mereka merasakan cinta Natal ini:

Untuk rekan kerja: 

Kirimkan kartu Natal untuk rekan kerja yang dekar dengan Moms. Meski terkait urusan pekerjaan, Moms bisa menuliskan kata-kata ucapan yang lebih santai dan fun:

Untuk atasan: 

Menulis ucapan selamat Natal kepada bos di kantor bagaimana pun tetap harus menjaga profesionalitas. Tapi juga sampai terlalu kaku. Bagikan kehangatan diri Moms: 

Di saat Natal ini bisa menjadi salah satu cara mengajarkan si Kecil untuk bersikap peduli sejak dini. Salah satunya mengeskpresikan kasih sayang dan ketulusan terhadap orang yang telah membantunya berkembang, yaitu gurunya. 

Bila si Kecil masih kesulitan dalam menulis, bimbinglah ia dalam menuliskannya dengan bahasanya. Berikut beberapa inspirasi ucapan anak untuk gurunya: 

Baca Juga :Ucapan Selamat Atas Kelahiran Bayi Dalam Bahasa Inggris