Pandemi COVID-19 yang lebih dari satu tahun ini, mampu mengubah seluruh tatanan hidup kita saat ini. Terhantam pandemi,  mau tidak mau menuntut setiap orang untuk tetap waspada terhadap virus ini. Pasalnya, virus ini sangat menular dan bisa bertahan di berbagai benda di sekitar kita. 

Para Moms mungkin sedikit paranoid dengan keberadaan virus ini. Untuk mencegah agar virus-virus itu tidak menyebar dan menginfeksi Moms dan keluarga,  salah satu hal yang perlu Moms lakukan adalah menjaga kebersihan barang-barang di rumah, terutama yang sering tersentuh dan terpakai. 

Beberapa barang di bawah ini merupakan daftar  barang yang harus rutin dibersihkan setiap hari agar terhindar dari kontaminasi bakteri atau virus : 

Tempat tidur 

Tempat tidur bisa jadi sarang virus, bakteri hingga serangga-serangga kecil. Kotoran dan keringat kita yang menempel di tempat tidur bisa membuat mereka betah dan berkembang biak. Karena itu, sebaiknya Moms membersihkan tempat tidur setiap hari. Buka jendela dan pintu  kamar setiap pagi agar sinar matahari masuk dan terjadi pertukaran udara.  Selain membersihkan tempat tidur setiap hari, Moms juga perlu mengganti sprei seminggu sekali.

Baca Juga: Tip Membersihkan Kamar Mandi Saat Pandemi Moms ID Author

Kunci

Kunci juga bisa jadi sarang virus dan bakteri. Kunci adalah salah satu benda yang sering dipegang  dan digunakan oleh seluruh anggota keluarga. Berbagai virus dan bakteri bisa menempel pada kunci. Karena itu, bersihkan kunci setiap hari menggunakan sabun dan segera dikeringkan agar kunci tidak berkarat. 

Lantai 

Lantai rumah menjadi salah satu sarang bakteri dan virus terluas di area rumah.  Kaki yang kotor hingga bekas makanan yang berceceran setiap harinya mampu mengundang banyak penyakit apabila tidak dibersihkan setiap hari. Bersihkan lantai secara menyeluruh. Setelah lantai disapu, lanjutkan dengan mengepel lantai dengan menggunakan cairan pembersih lantai dan sedikit tambahan cairan desinfektan. 

Handphone 

Penggunaan handphone di kehidupan modern sekarang ini sulit dipisahkan. Handphone yang begitu sering kita pegang dan bawa kemana- mana memiliki banyak jenis bakteri yang mampu menyebabkan infeksi terhadap manusia. Moms bisa menyeka dengan kain yang telah dibasahi dengan alkohol untuk membunuh bakteri dan virus yang terdapat di handphone Moms.

Botol minum 

Penggunaan botol minum semakin populer belakangan ini. Bagi masyarakat yang saat ini harus bekerja di tengah pandemi mungkin sudah menggunakan botol minum pribadi guna menghindari penggunaan gelas secara bersama-sama atau mengurangi penggunaan botol plastik. Tetapi jangan sampai lengah, botol minum yang telah digunakan harus selalu dibersihkan agar tidak memberikan dampak negatif bagi kesehatan. Usahakan agar mencuci botol minum setiap hari dengan menggunakan sabun dan air mengalir. 

Baca Juga : Cara Membersihkan Mainan Anak

Dari kelima contoh barang di atas, kira-kira barang mana yang paling jarang Moms bersihkan?