Film ini membesut kehidupan Nussa, seorang anak laki-laki yang taat menjalankan ajaran agama Islam yang ramah dan baik hati. Ia pun dikenal pandai di sekolahnya. Khususnya ia menyukai  pelajaran sains. 

Sebelum difilmkan, Nussa menjadi serial yang populer di YouTube. Mungkin Moms dan si Kecil pun tidak asing lagi. Termasuk tokoh pendampingnya seperti Rarra dan Umma. Tak mengherankan, tiket tayangan perdana film produksi Visinema Pictures ini sudah ludes beberapa hari sebelum ditayangkan di bioskop.

Nah, apa yang unik dari cerita film Nussa? 

Bercerita tentang kegigihan berkompetisi

Selama ini, Nussa memang dikenal sebagai anak yang memiliki minat tinggi pada bidang sains. Ia pernah beberapa kali menjadi juara Science Fair.

Sebagai juara bertahan science fair, tentunya Nussa ingin kembali memenangkan lomba dengan roket rancangannya. Ia membuatnya dengan didampingi sahabatnya Abba. Namun, untuk kompetisi kali ini, Nussa harus berhadapan dengan Jonni (disuarakan Ali Fikry), anak baru yang sama-sama memiliki keunggulan di bidang sains. Keduanya dipilih menjadi wakil sekolah untuk Science Fair yang akan datang. 

Ternyata, eksperimen roket ciptaan Nussa yang terbuat dari barang-barang rongsokan gagal memiliki performa yang baik. Sehingga teman-teman Nussa mulai meninggalkannya dan beralih mendukung Jonni. 

Bagaimana Nussa mencoba bangkit semangat berkompetisi di tengah kegagalan dan kehilangan dukungan teman-temannya. Inilah moral dan semangat yang perlu si Kecil pelajari dari film ini. 

Visual animasi keren kreasi bangsa sendiri

Teknis pembuatan film Nussa diperhatikan dengan sangat baik. Bony Wirasmono, sutradara film Nussa mengatakan karyanya ini menjadi film animasi panjang yang diproduksi secara serius oleh ratusan kreator terbaik asli Indonesia. Untuk ini, Visinema menggandeng The Little Giantz (TLF) yang memiliki pengalaman 15 tahun dalam membuat proyek animasi.

Didukung pengisi suara artis ternama

Nussa (disuarakan Muzzaki Ramdhan) dan Rara (disuarakan Aysha Ocean) dan sederet artis cilik menjadi pengisi suara serial yang dibuatkan menjadi film ini. Teristimewa untuk film, pengisi suaranya didukung oleh sederet artis dan aktor, seperti Fenita Arie sebagai pengisi suara Umma, Maudy Koesnaedi sebagai Mama Joni, Dewi Sandra sebagai Tante Dewi, Oppie Kumis sebagai Babe Jaelani, dan Raisa sebagai Ibu Anggi.

Bisa ditonton anak di bawah 12 tahun

Si Kecil belum berusia 12 tahun? Jangan khawatir. Sekarang sudah ada kebijakan yang membolehkan kembali anak-anak di bawah 12 tahun untuk menikmati pertunjukan layar lebar. Syarat menonton di bioskop, termasuk film NUSSA  ini adalah: 

Selamat menonton bersama si Kecil, Moms.

Baca juga :Film Anak di Netflix