Moms tentu sudah tahu tentang pentingnya mengenalkan doa untuk si Kecil,  Ya aktivitas berdoa perlu diajarkan karena merupakan dari penanaman keyakinan dan ketaatan kepada Allah SWT. Berdoa  adalah cara agar terhubung, mendekatkan diri, dan mengingat Allah SWT. Karena segala usaha yang didukung doa akan lebih afdol jika beroleh ridlo dari Sang Pencipta.

Salah satu doa yang wajib dikenalkan kepada anak sejak dini adalah doa setelah azan , Doa setelah adzan adalah salah satu bentu bakti umat Muslim kepada Allah SWT. Adzan sendiri adalah sebuah pertanda telah masuknya waktu solat sekaligus menjadi panggilan untuk melakukan solat berjamaah.

Yuk simak apa saja doa setelah azan

Dilansir dari Islam NU, dalam kitab Asna Al-Mathalib karya Imam Zakaria Al-Anshari, Juz II hal. 456 disebutkan bahwa setelah adzan selesai, disunnahkan bagi muadzin dan yang mendengar untuk membaca shalawat. Doa setelah adzan yang paling pertama adalah membaca shalawat Ibrahimmiyah.

Bunyi shalawat Ibrahimiyyah adalah 

Allâhumma shalli ‘alâ sayyidinâ Muhammad wa ‘alâ `âli sayyidinâ Muhammad kamâ shallaita ‘alâ sayyidinâ Ibrâhîm, wa ‘alâ `âli sayyidinâ Ibrâhim, wa bârik ‘alâ sayyidinâ Muhammad wa ‘alâ `âli sayyidinâ Muhammad kamâ bârakta ‘alâ sayyidinâ Ibrâhim, wa ‘alâ `âli sayyidinâ Ibrâhîm, innaKa Hamîdun Majîdun

Artinya: “Ya Allah, berilah rahmat pada Nabi Muhammad dan keluarganya, sebagaiman Engkau merahmati Nabi Ibrahim dan keluarganya, serta berkatilah Nabi Muhammad dan keluarganya, sebagaimana Engkau berkatilah Nabi Ibrahim dan keluarganya. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Agung”

Nah setelah membaca shalawat Ibrahimiyya, Moms juga bisa membaca doa setelah adzan yang ini 

Allâhumma Rabba hâdzihid-da‘wati at-tâmmati, wash-shalâtil-qâimati, âti sayyidanâ Muhammad al-washilah wal fadlîlah, wad-darajatar rafî’ah wab’atshu maqâman mahmûdan alladzî wa’adtah, innaka lâ tukhliful-mî‘âd

Artinya: “Ya Allah Tuhan yang memiliki seruan yang sempurna dan shalat yang tetap didirikan, kurniailah Nabi Muhammad wasilah (tempat yang luhur) dan kelebihan serta kemuliaan dan derajat yang tinggi dan tempatkanlah dia pada kependudukan yang terpuji yang telah Engkau janjikan, sesungguhnya Engkau tiada menyalahi janji, wahai dzat yang paling Penyayang.”

selain doa yang harus dibaca pada poin nomor satu, ada pula doa khusus untuk dibaca setelah azan Maghrib dan setelah azan Subuh.

Doa Setelah Azan Magrib

Disebutkan dalam kitab Jami’ul Ahadits, juz IV, hal. 250, disebutkan doa khusus azan Maghrib.
  
Allahumma hadza iqbâlu lailika wa idbâru nahârika wa ashwâtu du’âika faghfir lii   

Artinya : “Ya Allah, ini adalah (saat) datangnya malam-Mu, dan perginya siang-Mu, dan terdengarnya doa-doa untuk-Mu, maka ampunilah aku”

Doa Setelah Azan Subuh

Azan Subuh memiliki lafaz yang sedikit berbeda dengan azan di waktu salat fardu lainnya. Pada azan subuh kita mendengar kalimat "Ashsalatu khairum minan naum". Selain ada sedikit perbedaan lafaz dalam azan, adapula doa khusus yang dibaca setelah azan Subuh sebagaimana disebutkan dalam kitab Fathul Muin hal. 280.

Allahumma hadza iqbâlu nahârika wa idbâru lailika wa ashwâtu du’âika faghfir lî   

Artinya : “Ya Allah, ini adalah (saat) datangnya siang-Mu, dan perginya malam-Mu, dan terdengarnya doa-doa untuk-Mu, maka ampunilah aku”.

Baca Juga : Doa Kesembuhan ala Nabi Muhammad