Air kelapa muda merupakan alternatif air minum yang sangat menyegarkan dan sehat bagi ibu menyusui. Mengandung asam laurat dan asam lemak yang berguna untuk daya tahan bayi. Sementara bagi ibu menyusui, air kelapa muda memiliki banyak manfaat, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut: 

Menjaga tubuh tetap terhidrasi 

Konsumsi air kelapa saat menyusui mampu menghidrasi tubuh Moms dengan baik. Sebab kandungan air kelapa mirip dengan cairan tubuh sehingga dapat dengan cepat menghidrasi tubuh Moms.

Meningkatkan produksi ASI

Bagi Moms yang produksi ASI-nya berkurang, sebelum mengonsumsi obat-obatan pelancar ASI, ada baiknya mencoba cara alami, seperti minum air kelapa. Minuman segar ini dianggap mampu meningkatkan produksi ASI dengan cara memenuhi kebutuhan potassium, gula alami, dan natrium yang dibutuhkan oleh tubuh.

Baca Juga : Tip Menjaga Asupan Air Putih Busui

Baik untuk perkembangan otak dan tulang anak 

Konsumsi air kelapa saat menyusui juga bermanfaat untuk menunjang perkembangan otak dan tulang anak Moms. Air kelapa mengandung 250 mg kalium dan 105 mg sodium dalam setiap 100 ml air kelapa. Di dalamnya juga terkandung beberapa mineral, seperti kalsium zat besi, fosfor, magnesium, dan mangan, yang berkontribusi untuk pertumbuhan tulang dan gigi .

Sumber energi 

Karena mengandung karbohidrat, maka air kelapa juga bisa melengkapi kebutuhan nutrisi makro yang dibutuhkan Moms setiap harinya.

Baca Juga : Camilan Ibu Menyusui yang Sehat & Lezat

Sumber asam amino nonesensial 

Asam amino adalah bahan baku pembentuk protein yang menjadi unsur utama pembentuk jaringan tubuh. Saat mengonsumsi makanan yang mengandung protein, sistem pencernaan tubuh akan memecahnya kembali menjadi asam amino yang akan digunakan oleh tubuh untuk menjalankan serangkaian fungsi penting. Nah, di dalam air kelapa terkandung beragam asam amino nonesensial, seperti alanin, arginin, dan serin yang berfungsi sangat banyak, yaitu menunjang pertumbuhan, perkembangan optimal, pematangan sistem kekebalan tubuh, menyehatkan sistem pencernaan, serta menyehatkan metabolisme.

Membantu menurunkan berat badan 

Air kelapa mengandung gula alami yang bebas lemak. Bagi Moms yang mencoba menurunkan berat badan selama menyusui, air kelapa bisa jadi pilihan terbaik. 

Itulah beberapa manfaat dari air kelapa untuk ibu menyusui.  Banyak sekali ternyata manfaatnya ya Moms, mulai sekarang bisa rutin konsumsi air kelapa untuk mendapatkan manfaatnya.

Baca juga : Manfaat Air Kelapa Selama Kehamilan