Sebelum menyambut si Kecil hadir ke dunia dan mempersiapkan diri untuk menghadapi bayi yang baru lahir, beberapa Moms memilih untuk melakukan babymoon. 

Nikmati waktu berkualitas 

Babymoon mirip dengan honeymoon atau bulan madu, Moms. Ini merupakan momen untuk menikmati waktu berkualitas bersama pasangan atau keluarga sebelum kelahiran bayi. Tren ini semakin populer, karena begitu bayi lahir, semakin sedikit kesempatan untuk menikmati liburan.

Tak sedikit para artis yang melakukan babymoon dengan caranya masing-masing. Misalnya Irish Bella dan pasangan di Magelang saat kehamilannya memasuki usia 7 bulan, juga Dahlia Christian yang mengandung anak ketiga, babymoon ke pantai bersama suami dan kedua anaknya.

Tidak ada aturan khusus untuk merencanakan babymoon, Moms. Beberapa pasangan merencanakannya sebelum kelahiran anak pertama mereka, beberapa pasangan lain melakukannya juga pada kehamilan kedua dan ketiga. Sepenuhnya adalah keputusan Moms dan pasangan.

Babymoon pun tidak harus selama seminggu penuh atau liburan panjang, weekend pun sah-sah saja. Tidak juga harus ke tempat yang jauh, Moms, terutama saat pandemi ini, staycation bersama pasangan juga tidak masalah.

Pada dasarnya, ide babymoon adalah untuk menikmati waktu menenangkan, menyenangkan, romantis, dan santai bersama pasangan di mana pun tempatnya.

Baca Juga : Tips Agar Babymoon Sukses & Lancar

Kapan melakukan babymoon?

Dilansir dari healthline, babymoon sebaiknya dilakukan saat trimester kedua, karena di trimester pertama Moms cenderung mengalami morning sickness, sementara pada trimester ketiga, Moms cenderung merasa lebih lelah dan tidak nyaman, juga berisiko melahirkan lebih awal.

Destinasi yang dipilih pun sesuaikan dengan kesehatan dan kondisi Moms, serta ketersediaan dana. Moms tentu tidak ingin menghabiskan uang untuk liburan sebelum kebutuhan yang lebih penting, termasuk perawatan bayi, menunggu di depan mata. 

Beberapa pasangan memilih untuk menjadi turis di kota sendiri, dengan menjelajahi tempat-tempat yang dekat dari kediaman, namun luput dari perhatian.

Bahkan, melakukan babymoon di rumah pun dapat menjadi alternatif. Kuncinya adalah membuat momen spesial. Moms dan pasangan bisa membuat liburan di kamar sendiri, dan menjauhkan urusan sehari-hari, termasuk mematikan perangkat digital untuk sementara. Dengan begini, Moms dapat menikmati waktu berkualitas sambil tetap mempersiapkan finansial untuk kedatangan anggota baru nanti.

Baca Juga : Hamil? Harus Bahagia Dong!

Ide babymoon

Berikut adalah beberapa ide kegiatan yang dapat Moms lakukan untuk babymoon:

  1. Mengunjungi wisata alam yang dekat
  2. Mengunjungi museum atau galeri 
  3. Menyewa kabin di area pegunungan
  4. Merencanakan pijat atau spa bersama pasangan
  5. Bersantai di rumah sambil maraton menonton serial, drama, atau buku favorit
  6. Mendesain kamar si Kecil
  7. Berbelanja perlengkapan bayi

Tidak ada cara yang salah dalam menikmati babymoon, Moms hanya perlu menemukan pilihan yang sesuai dengan Moms dan pasangan. Aktivitas sederhana pun dapat Moms lakukan, yang terpenting adalah menghabiskan waktu berkualitas agar Moms lebih siap menyambut si Kecil.

Baca Juga : 3 Kegiatan Seru untuk Ibu Hamil Saat Pandemi